Samsung Galaxy A35 vs Poco X6 Pro: Pertarungan HP Mid-Range Performa Tinggi dengan Fitur Lengkap!

- 24 April 2024, 09:00 WIB
Samsung Galaxy A35 vs Poco X6 Pro: Pertarungan HP Mid-Range Performa Tinggi dengan Fitur Lengkap! (tangkap layar youtube NT Gadget)
Samsung Galaxy A35 vs Poco X6 Pro: Pertarungan HP Mid-Range Performa Tinggi dengan Fitur Lengkap! (tangkap layar youtube NT Gadget) /

MUSIANAPEDIA.com - Bagi yang masih memiliki sisiran duit THR Lebaran dan ingin membeli HP dengan performa kencang, kamera bagus, dan fitur lengkap, mungkin video komparasi antara Samsung Galaxy A35 dan Poco X6 Pro bisa membantu Anda membuat keputusan yang tepat, terutama bagi yang memiliki budget sekitar 5 jutaan.

Samsung Galaxy A35 dan Poco X6 Pro menjadi pilihan yang menarik karena keduanya merupakan HP mid-range yang sangat aman untuk digunakan, terutama bagi yang jarang mengganti HP. Namun, antara kedua merek ini, manakah yang sesuai dengan kebutuhan Anda?

Secara desain, keduanya memiliki ciri khas tersendiri. Samsung tetap menggunakan desain sederhana, sementara Poco masih mempertahankan body belakang yang cukup mencolok.

Material yang digunakan juga berbeda, di mana A35 menggunakan kaca dengan frame plastik, sedangkan X6 Pro menggunakan bahan plastik dengan semi-kulit. Ketebalan dan bobot keduanya juga sedikit berbeda, namun keduanya tetap nyaman digenggam.

Pada bagian layar, proteksi Gorilla Glass Victus yang digunakan oleh Samsung sudah terbilang modern, sementara Poco masih menggunakan Gorilla Glass 5. Namun, bezel yang sedikit lebih tipis pada Poco memberikan tampilan yang lebih menarik.

Layar Samsung A35 berukuran 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120 Hz, sedangkan layar Poco X6 Pro lebih lebar dengan resolusi 1,5K dan kecerahan yang lebih tinggi.

Baca Juga: Xiaomi Turbo 3: Ponsel Revolusioner dengan Fitur Inovatif dan Harga Terjangkau!

Perbedaan performa yang signifikan terlihat dari skor Antutu, di mana Poco X6 Pro mencapai skor lebih dari 1,3 juta berkat chipset MediaTek Dimensity 8.300 Ultra 5nm, sedangkan Samsung A35 hanya mencapai skor di angka ratusan ribu dengan chipset Exynos 13805nm.

Selain itu, jenis storage dan RAM yang digunakan oleh Poco juga lebih unggul, meskipun tidak dilengkapi dengan slot micro SD seperti Samsung.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: YouTube NT Gadget


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini