Anton Charliyan Berikan Tips Ini untuk Kasus Pembunuh Ibu dan Anak di Subang

- 29 Oktober 2021, 14:03 WIB
Anton Charliyan, mantan Kadiv Humas Polri dan Kapolda Jabar.
Anton Charliyan, mantan Kadiv Humas Polri dan Kapolda Jabar. /DeskJabar/Istimewa/


MUSIANAPEDIA - Mantan Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol (Purn) Anton Charliyan memberikan saran dan tipsnya terhadap kasus besar yang menjadi perhatian publik di Subang.

Baca Juga: Mantan Kapolda Jabar Angkat Bicara Soal Kasus Pembunuh di Subang

Yaitu kasus pembunuh ibu dan anak yang sudah mencuri banyak mata di Indonesia, karena hingga saat ini belum terungkap siapa dalangnya.

Ia menyampaikan agar tim penyidik juga harus dibagi-bagi lagi. Misalnya, ada tim yang khusus menangani masalah saksi.

Baca Juga: Gubernur Sumsel Herman Deru Berikan Stimulan 5 Juta Persatu Rumah, Baik Banget !

“Tim masalah saksi tugasnya khusus hanya mengelola saksi," kata Anton Charliyan, saat wawancara khusus bersama DeskJabar di Tasikmalaya, Kamis, 28 Oktober 2021.

Kemudian, ada tim yang khusus menangani barang bukti. "Tim barang bukti hanya mengelola barang bukti," ujarnya, seperti dikutip MusianaPedia dari Deskjabar.pikiran-rakyat.com

Selanjutnya, ada tim yang menangani scintific crime investigation, dan tim lain tergantung kepentingan.

Baca Juga: Sidak Mendadak, Bupati Luapkan Kemarahan : Proyek 2,7 Miliar, Masak Dak Bisa Rapi !

"Tim scintific investigation khusus menangani hasil uji lab dan lain-lain. Itu saja tugas masing-masing tim khusus itu," imbuhnya lagi.

Halaman:

Editor: Wayan Sepiyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah