Mana yang Lebih Bagus? Redmi Note 12 Pro vs Samsung Galaxy A34 di Harga 4 Jutaan

- 12 Juni 2024, 12:00 WIB
Mana yang Lebih Bagus? Redmi Note 12 Pro vs Samsung Galaxy A34 di Harga 4 Jutaan (tangkap layar YouTube FlashGadget)
Mana yang Lebih Bagus? Redmi Note 12 Pro vs Samsung Galaxy A34 di Harga 4 Jutaan (tangkap layar YouTube FlashGadget) /

Redmi Note 12 Pro menonjol dalam fitur pengisian daya, dengan dukungan fast charging 67W yang membuatnya bisa diisi daya dengan cepat.

Samsung Galaxy A34, meskipun hanya mendukung fast charging 25W, memiliki fitur unggulan seperti rating IP67 yang memberikan perlindungan terhadap air dan debu. Redmi juga menawarkan fitur seperti sensor inframerah Blaster, yang jarang ditemukan pada ponsel seri lain.

6. Baterai dan Daya Tahan

Kedua ponsel memiliki baterai 5000 mAh yang memberikan daya tahan hingga 12 jam, namun Redmi Note 12 Pro menonjol dengan pengisian daya yang lebih cepat. Samsung Galaxy A34, meskipun memiliki fitur IP67 yang unggul, belum dilengkapi dengan adaptor charger bawaan.

Dalam perbandingan ini, Redmi Note 12 Pro secara keseluruhan lebih unggul dalam hal performa gaming, kualitas layar, kamera, dan fitur pengisian daya.

Namun, Samsung Galaxy A34 menawarkan perlindungan yang lebih baik terhadap air dan debu dengan rating IP67 serta UI yang simpel dengan One UI 5.1.

Pilihan tergantung pada kebutuhan Anda apakah Anda mencari smartphone dengan performa gaming yang optimal atau keamanan tambahan dari air dan debu.

Baca Juga: Camera & Gaming Tet Infinix Note 11 Pro VS Realme 8i Mana yang Worth it Buat Dibeli?

Dengan semua faktor ini dipertimbangkan, Redmi Note 12 Pro bisa menjadi pilihan yang lebih baik untuk mereka yang mencari smartphone kelas menengah yang kuat dan handal, sementara Samsung Galaxy A34 cocok bagi mereka yang mengutamakan keamanan dan tampilan yang simpel dari One UI. (Sonia)

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: Youtube FlashGadget


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah