Gubernur Usir Wakil 20 Perusahaan Sawit, Sebut Tak Punya Hati : Mereka Enak Saja Jawab

- 12 November 2021, 16:58 WIB
Ilustrasi marah
Ilustrasi marah /Pixabay


MUSIANAPEDIA - Banjir merendam ribuan rumah penduduk di tujuh Kecamatan wilayah Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

Ketinggian air yang merendam wilayah tersebut pun rata-rata tercatat satu sampai tiga meter dari permukaan tanah.

Baca Juga: Begini Cara Agar Rezeki Allah Turunkan pada Semua Keluarga, Amalkan Ini

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji pun mengerahkan berbagai cara untuk mengatasi banjir yang merendah daerah yang dipimpinnya tersebut.

Salah satunya adalah dengan mengundang perwakilan perusahaan sawit untuk turut membantu masyarakat yang terdampak banjir.

"Assalamu'alaikum, kemarin saya undang 20-an perusahaan perkebunan sawit untuk membantu saudara kita yang terdampak banjir," tutur Sutarmidji, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Facebook pribadinya pada Kamis, 11 November 2021.

Baca Juga: Lakukan Amalan Ini, Dihapuskan Segala Dosa, Naik Level Jadi Bukan Hamba Biasa

Akan tetapi, para perwakilan perusahaan sawit tersebut justru memberikan berbagai alasan saat dimintai bantuan.

"Mereka enak saja jawab 'perusahaan mereka tidak di lokasi banjir, harus minta persetujuan atasan', dan lain-lain," ucap Sutarmidji.

Geram dengan sikap para perwakilan perusahaan sawit yang enggan membantu masyarakat, dia pun mengusir mereka dari pertemuan tersebut.

Halaman:

Editor: Wayan Sepiyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah