Infinix Note 30 Pro vs Poco M6 Pro Siapa Jawara di Kelas 2 Jutaan?

- 31 Mei 2024, 13:00 WIB
Infinix Note 30 Pro vs Poco M6 Pro Siapa Jawara di Kelas 2 Jutaan? (tangkap layar YouTube Pan Channel)
Infinix Note 30 Pro vs Poco M6 Pro Siapa Jawara di Kelas 2 Jutaan? (tangkap layar YouTube Pan Channel) /

MUSIANAPEDIA.com - Di pasaran smartphone kelas 2 jutaan saat ini, kita dihadapkan pada berbagai pilihan menarik dari berbagai merek. Namun, dari sekian banyak pilihan tersebut, Poco M6 Pro dan Infinix Note 30 Pro layak mendapatkan perhatian khusus sebagai rekomendasi terbaik di kisaran harga ini.

Persaingan di kelas menengah semakin ketat dengan langkah Xiaomi yang berusaha mengejar Infinix, kembali beraksi di segmen 2 jutaan setelah sebelumnya lebih fokus pada produk di kisaran harga 3 hingga 5 jutaan.

Mari kita lihat secara detail apa yang ditawarkan oleh kedua ponsel ini dan membantu kalian menentukan mana yang paling cocok untuk kebutuhan kalian.

Komparasi Lengkap Poco M6 Pro dan Infinix Note 30 Pro di Kelas Menengah

1. Desain dan Body

Infinix Note 30 Pro tampil menawan dengan body belakang dari kaca dan frame samping dari plastik. Desain kameranya unik dan memiliki rating IP53. Ponsel ini beratnya sekitar 209 gram dengan ketebalan 8,2 mm, sehingga terasa cukup padat di tangan.

Poco M6 Pro, di sisi lain, menggunakan material plastik baik di bagian belakang maupun frame sampingnya, dan memiliki rating IP54.

Ponsel ini lebih ringan dengan bobot hanya 179 gram dan ketebalan 8 mm, memberikan kenyamanan lebih saat digenggam meskipun desain kameranya mirip dengan Infinix Note 30 Pro.

Baca Juga: Review Oppo A60 dan Vivo Y28 Pilihan Terbaik untuk Sosial Media dan Game!

2. Layar

Infinix Note 30 Pro memiliki layar Full HD+ AMOLED 6,7 inci dengan refresh rate 120 Hz dan touch sampling rate 360 Hz, serta kecerahan puncak 900 nits dan proteksi Gorilla Glass 5.

Poco M6 Pro menampilkan layar Full HD+ 6,67 inci dengan refresh rate 120 Hz dan touch sampling rate 2.160 Hz, serta kecerahan puncak lebih tinggi yaitu 1300 nits juga dilengkapi dengan Gorilla Glass 5.

Meski perbedaan dari segi layar tidak terlalu signifikan, Poco M6 Pro lebih unggul dalam kecerahan puncak, membuatnya lebih cocok untuk penggunaan di luar ruangan.

3. Kamera

Infinix Note 30 Pro hadir dengan kamera utama 108 megapiksel, sensor makro 2 megapiksel, dan depth sensor 2 megapiksel. Kamera selfienya 32 megapiksel dan mampu merekam video hingga resolusi 2K pada 30 FPS tanpa stabilisasi gyro-EIS.

Poco M6 Pro menawarkan kamera utama 64 megapiksel dengan OIS, kamera ultrawide 8 megapiksel, dan kamera makro 2 megapiksel.

Kamera selfienya 16 megapiksel mendukung perekaman video Full HD pada 30 FPS. Keunggulan Poco M6 Pro terletak pada adanya OIS dan gyro-EIS yang memastikan stabilitas dan kualitas gambar lebih baik dibandingkan Infinix Note 30 Pro.

Baca Juga: Merebut Tahta Raja Kamera Android : Huawei P60 Pro vs Samsung S23 Ultra Mana yang Unggul?

4. Performa dan Memori

Infinix Note 30 Pro menggunakan chipset MediaTek Helio G99 dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB. Dalam pengujian AnTuTu 10, skornya mencapai 416.900. Ponsel ini berjalan pada Android 13 dengan XOS 13 dan mendapat satu kali update OS serta dua kali update security patch.

Poco M6 Pro tampil lebih tangguh dengan chipset MediaTek Helio G99 Ultra, RAM 8 GB, dan penyimpanan internal 256 GB. Dalam pengujian AnTuTu 10, skornya mencapai 450.000, menandakan performa yang lebih unggul.

Poco M6 Pro menggunakan Android 13 dengan MIUI 14 dan rencana upgrade ke versi selanjutnya serta mendapat dua kali update Android dan tiga kali update security patch.

5. Baterai

Kedua ponsel dilengkapi dengan baterai 5000 mAh. Infinix Note 30 Pro mendukung fast charging 68 watt dan wireless charging 16 watt, sementara Poco M6 Pro mendukung fast charging 67 watt.

Meskipun perbedaan dalam kemampuan pengisian cepatnya tipis, Infinix Note 30 Pro memiliki keunggulan dengan adanya wireless charging.

6. Konektivitas dan Fitur Tambahan

Kedua ponsel dilengkapi dengan fitur-fitur seperti dual speaker stereo, NFC, jack audio 3,5 mm, sensor gyro, rating IP53, dan port USB-C 2.0.

Baca Juga: Peluncuran Poco F6 Series Perkenalkan Poco Pad, Tablet Android Pertama Poco!

Namun, Poco M6 Pro memiliki keunggulan dengan adanya IR Blaster dan fingerprint scanner terintegrasi dalam layar, fitur yang tidak ditemukan pada Infinix Note 30 Pro.

7. Harga

Infinix Note 30 Pro pertama kali diluncurkan di Indonesia dengan harga sekitar Rp2,9 juta untuk varian dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB, tetapi kini harganya turun menjadi sekitar Rp2,5 juta.

Poco M6 Pro, sebagai produk baru di pasar Indonesia, ditawarkan dengan harga sekitar Rp2,8 juta untuk varian dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB.

Bagi kalian yang memiliki budget sekitar Rp2,5 juta, Infinix Note 30 Pro bisa menjadi pilihan yang layak. Namun, jika budget kalian berkisar di sekitar Rp3 juta, Poco M6 Pro menawarkan keunggulan lebih dalam banyak aspek.

Secara keseluruhan, Poco M6 Pro lebih unggul dibandingkan Infinix Note 30 Pro, terutama jika kalian mencari smartphone 2 jutaan terbaik. Perbedaan antara kedua ponsel ini telah kita ulas secara detail, dan kini keputusan ada di tangan kalian. (Sonia)

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: YouTube Pan Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini