Vivo Rilis Ponsel Terbaru, Vivo Y100t dengan Desain Premium dan Performa Mumpuni

- 26 Maret 2024, 11:00 WIB
Vivo Rilis Ponsel Terbaru, Vivo Y100t dengan Desain Premium dan Performa Mumpuni (tangkap layar youtube IMTEKNO)
Vivo Rilis Ponsel Terbaru, Vivo Y100t dengan Desain Premium dan Performa Mumpuni (tangkap layar youtube IMTEKNO) /

MUSIANAPEDIA.com - Vivo kembali menggebrak pasar ponsel dengan merilis Vivo Y100t, ponsel terbaru dari seri Y Series mereka. Dengan sejumlah spesifikasi yang mirip dengan Echo Z8, ponsel ini berhasil menarik perhatian para penggemar gadget. Desain Vivo Y100t juga cukup mirip dengan Ecoo Z8 yang sebelumnya hadir di Cina tahun lalu.

Dengan dimensi 164,6x75,8x8,8 mm dan berat 200 gram, Vivo Y100t memiliki bodi premium meskipun menggunakan material polikarbonat pada bagian belakangnya. Frame yang kokoh memberikan kesan solid pada ponsel ini. Ponsel ini juga dilengkapi dengan dua slot kartu SIM atau nano SIM dual standby.

Vivo Y100t hadir dalam pilihan warna hitam, biru, dan silver. Layar PS LCD seluas 6,64 inci dengan refresh rate 120 Hz membuat pengalaman visual dengan ponsel ini menjadi sangat menarik. Resolusi 1080 x2388 piksel atau 395 PPI density memberikan tampilan visual yang cukup memuaskan bagi penggunanya.

Performa Vivo Y100t juga tidak diragukan lagi. Dibekali dengan prosesor MediaTek Dimensity 8200 4nm dan GPU Mali-G610 MC6, ponsel ini mampu menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lancar. Tersedia pilihan memori internal 256 GB atau 8 GB RAM, 256 GB atau 12 GB RAM, dan 512 GB atau 12 GB RAM.

Baca Juga: Infinix Note 40 Pro: Smartphone Kelas Menengah Andalan Infinix dengan Fitur Mewah!

Dari segi kamera, Vivo Y100t dilengkapi dengan kamera utama 64 MP dan kamera kedalaman 2 MP. Kamera ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur seperti dual LED dual tone flash, HDR, panorama, dan kemampuan merekam video 1080p@30fps. Sementara kamera depannya memiliki sensor 16 MP untuk foto selfie yang optimal.

Baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 120 watt membuat Vivo Y100t bisa bertahan lama untuk penggunaan sehari-hari.

Berbagai fitur lainnya seperti dual SIM 5G, WiFi 6, Bluetooth 5.3, NFC, GPS, IR Blaster, dan jack audio 3,5 mm juga ikut disematkan dalam ponsel ini.

Dengan harga yang terjangkau, Vivo Y100t menawarkan kombinasi yang sangat menarik antara desain premium, performa mumpuni, dan fitur lengkap.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: YouTube IMTEKNO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah